Sirup obat batuk anak SAMCODRYL® ini
aku beli tadi di apotik dekat rumah. Sirup rasa strawberry ini untuk anak
sulungku yang berusia 6 tahun yang batuk kering sejak semalam. Yang pengen tau
tentang sirup ini aku tuliskan ulang leafletnya ya..
SAMCODRYL® Syrup |
SAMCODRYL® Syrup merupakan kombinasi
komponen-komponen yang efektif untuk mengatasi batuk. Diphenhydramine HCl
adalah suatuantihisatamin yang mempunyai beberapa khasiat lain didalam melawan
batuk, antitusif, dekongestan, ekspektoran, demulsen. Kombinasinya dengan
Dextromethorphane HBr, Phenyleprhine, HCl, Ammonium Chlorrda dan Sodium Citrate
akan menggandakan efek-efeknya, menghasilkan suatu ramuan obat untuk memerangi
batuk.
KOMPOSISI :
Setiap 5 ml (1 sendok teh) syrup mengandung :
Diphenhydramine HCl : 5 mg
Dextromethorphane HBr : 10 mg
Phenylephrine HCl : 5 mg
Ammonium Chloride : 62,5 mg
Sodium Citrate :
25 mg
INDIKASI :
Untuk menyembuhkan batuk yang terus menerusdan
gangguan pernafasanyang disebabkan oleh pilek atau alergi dan gejala-gejala bronkhitis.
DOSIS :
Anak-anak 2 sampai 4 tahun : ½ sendok teh tiap 6 jam
Anak-anak 4 sampai 12 tahun : 1 sendok teh setiap 6 jam
Dewasa :
2 sendok teh setiap atau 6 jam
PERINGATAN DAN PERHATIAN :
· Jika menimbulkan rasa ngantuk, hindari
aktivitas yang memerlukan perhatian khusus seperti mengendarai kendaraan atau
menjalankan mesin.
· Preparat-preparat yang mengandung
Diphenhydramine HCl tidak boleh diberikan kepada penderita yang sedang
menggunakan Monoamin Oksidase Inhibitor.
·
Bila digunakan dengan hipnotika, sedatifa atau
obat-obat penenang, kemungkinan ada efek addisi.
·
EFEK SAMPING :
Jarang bersifat serius, yang biasa adalah efek
addisi, pusing dan mual.
CARA PENYIMPANAN :
Simpan dalam botol tertutup baik, pada suhu
kamar (25-30) derajat Celcius dan terlindung dari cahaya.
KEMASAN DAN NOMOR REGISTRASI :
Botol @ 60 ml
Botol @ 120 ml
Reg. No. : DTL 882190437A1
Dibuat oleh :
PT. SAMCO FARMA
Tangerang – Indonesia
Selesai juga menuliskan tentang SAMCODRYL®
Syrup ini. Semoga bisa bermanfaat untuk orang lain..
No comments :
Post a Comment